

Festival Diskon Tengah Tahun Ini Hadir Lagi, Lebih dari 400 Brand Siap Sambut Moms dan Keluarga!

Selama 3 hari mulai tanggal 28 – 30 Juni 2024, pameran ibu dan anak Mommy N Me hadir kembali di Jakarta Convention Center (JCC). Ada lebih dari 400 brand favorit siap menjadi pilihan keluarga muda Indonesia.
Ya, untuk ke-8 kalinya, PT Reed Exhibitions Indonesia (RX Indonesia) menghadirkan festival ibu dan anak tersebut di Indonesia. Hal ini didukung penuh oleh PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) sebagai Official Bank Partner dalam kemudahan proses pembayaran pada setiap transaksi selama pameran.
Terbuka untuk umum dengan harga tiket masuk Rp. 50.000 dan digelar selama 3 hari penuh mulai pukul 09.00 – 21.00 WIB, para ibu maupun calon ibu dimanjakan dengan pilihan produk yang semakin banyak dan luas.

Tak hanya berbelanja, berbagai fasilitas yang dibutuhkan keluarga untuk menghabiskan waktu dengan si kecil juga disediakan, seperti Playground, Mini Theatre, Ruang ganti popok & Ruang menyusui. Berbagai kegiatan di panggung utama juga semakin memeriahkan Festival Diskon Tengah Tahun yang sangat ditunggu-tunggu ini.
Disisi lain para orangtua juga dapat memeriksakan kesehatan dengan program Mini MCU oleh Mandaya Royal Hospital.
Pameran Mommy N Me, diuraikan oleh Maria Achti, Project Director PT Reed Exhibitions Indonesia (RX Indonesia) memang selalu diadakan di tengah tahun bertepatan dengan periode libur anak sekolah.
“Harapannya adalah banyak keluarga yang datang, bukan hanya friendly untuk para ibu maupun ibu hamil, namun juga sangat ramah anak. Sehingga bisa menjadi pilihan keluarga muda, yang biasa ke mall, bisa datang ke sini. Tahun ini hadir dengan pilihan produk lebih banyak dan harga yang beragam. Mulai dari paling murah yaitu puluhan ribu hingga jutaan rupiah, sehingga mampu menjangkau seluruh kalangan pengunjung,” imbuh Maria ketika ditemui di JCC hari ini, Jumat (28/6/24).
Lebih lanjut Maria mengatakan, dari segi jumlah brand, ada peningkatan sekitar 50 persen dari tahun lalu. “Ada 206 tenant yang berpartisipasi di pameran tahun ini dengan jumlah brand lebih dari 400,” katanya.

“Kami juga telah mempersiapkan aneka program yang menarik seperti Program Diskon Crazy Attack & Shocking Attack, perburuan harta karun bersama Baby Captain yaitu Lucky Draw, Demo masak, Lomba Menyanyi Jingle, Poundfit Anak, Kids performance, Product Launching hingga Talkshow yang dipandu oleh para ahli dibidangnya,” tambah Maria.
Bagi Moms yang ingin belanja hemat, jangan lewatkan program diskon yang dapat dinikmati setiap harinya sesuai jam-jam yang berlaku seperti Crazy Attack jam 09.00 – 12.00 dan Shocking Attack jam 17.00 – 19.00. “Di pagi dan sore hari, tenant akan memberikan ragam promo khusus dengan diskon mencapai 80 persen, ada pula promo get 1 buy 1 dan sebagainya,” terang Maria.
Tak hanya diskon, ada kejutan ‘Harta Karun Baby Captain’ yang bisa dibawa pulang oleh pengunjung yang beruntung. Cara mendapatkannya mudah saja, Moms. Pengunjung yang telah melakukan transaksi minimal Rp. 250.000 (Dua ratus lima puluh ribu rupiah) akan mendapat kesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah menarik dengan cara menukarkan nota resmi bukti pembelanjaan dengan kupon lucky draw yang akan diundi setiap harinya pada pukul 19.30 dan disiarkan langsung di Instagram imbex.series.

Keuntungan Lebih Bagi Nasabah
Seperti tahun-tahun sebelumnya, untuk memudahkan beragam transaksi yang terjadi, BNI telah menyiapkan berbagai program menarik bagi pengunjung yang bertransaksi menggunakan produk mereka. Program ini meliputi Buy 1 Get 1 untuk pembelian tiket masuk dengan pembayaran menggunakan Kartu Debit, Kartu Kredit, atau QRIS Mobile Banking.
Rinto Indra Irawan, Department Head Retail Transaction Specialist 3, Divisi Retail Digital Product and Partnership menyebutkan bahwa mereka juga menawarkan beberapa program menarik lainnya, seperti cashback hingga Rp 1,78 juta bagi pemegang Kartu Kredit dan Debit, kemudahan pembayaran dengan cicilan 0% hingga 6 bulan menggunakan Kartu Kredit, serta tambahan benefit hingga Rp 300 ribu dengan menukarkan BNI Rewards Point di Booth Redemption di Main Lobby Hall JCC.
Bahkan, khusus untuk pengunjung yang bertransaksi menggunakan QRIS Mobile Banking, akan mendapatkan hadiah berupa voucher belanja dan kesempatan bermain spinning wheel dengan total hadiah hingga jutaan rupiah.
Rinto menambahkan, mereka juga memberikan benefit khusus untuk para “Jastiper” bisa mendapatkan cashback hingga Rp 500.000, - dengan menggunakan rekening bank tersebut untuk bertransaksi dan menerima uang masuk selama event. Mereka juga bisa mendapatkan tas belanja dengan desain khusus dengan melakukan registrasi terlebih dulu. “Ini bentuk penghargaan kami juga untuk para Jastiper karena dengan melakukan jasa titip, mereka ikut menyumbang peningkatan transaksi,” pungkas Rinto.
Segala kemudahan yang diberikan kepada para pengunjung dan jastiper, ujar Rinto, merupakan bentuk apresiasi bank negara tersebut kepada para nasabah agar mendapatkan manfaat lebih.
Untuk diketahui, event ini memberlakukan pembayaran Non Tunai disetiap transaksinya. Jadi, saat berkunjung dan berbelanja, pastikan Moms membawa kartu kredit, debit, atau alat pembayaran non tunai lainnya.
Tunggu apalagi? Yuk Moms kunjungi festival tengah tahun ibu dan anak ini. Selain sebagai area pameran dan belanja, kita juga bisa mendapatkan beragam pengetahuan mengenai parenting, kesehatan, demo masak hingga perencanaan keuangan.
Jangan lupa, pameran ini berlangsung hingga Minggu, 30 Juni 2024 pukul 09.00- 21.00 WIB dan menempati 4 Hall yaitu Assembly Hall, Plenary Hall, Main Lobby dan Cendrawasih Hall, di Jakarta Convention Center.