ads

Menjangkau Lebih dari 5.000 Penerima Manfaat, Apotek Ini Raih Penghargaan CSR Terbaik 2025

Dwi Retno - Jumat, 09 Mei 2025
Viva Apotek meraih penghargaan atas program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang dinamakan “Sehat Bersama VIVA” (Foto : Ist)
Viva Apotek meraih penghargaan atas program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang dinamakan “Sehat Bersama VIVA” (Foto : Ist)
A A A

Penghargaan “CSR Terbaik 2025” dianugerahkan kepada Viva Apotek untuk kategori Pharmaceutical Retail dalam ajang prestisius 7th Indonesia 50 Best CSR Awards 2025 yang diselenggarakan oleh The Iconomics, di akhir April 2025.

“Penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa upaya kami bukan hanya soal pelayanan farmasi semata, tetapi juga tentang bagaimana kami bisa berkontribusi secara konkret untuk kesejahteraan sosial dan berdampak positif,” ujar Fendy Pan, Direktur VIVA Apotek.

Fendy Pan menambahkan bawah Program “Sehat Bersama VIVA” merupakan inisiatif CSR terstruktur dan berkelanjutan yang telah menjangkau lebih dari 5.000 penerima manfaat sepanjang tahun 2024 hingga kuartal pertama 2025. Kegiatan ini mencakup pemeriksaan kesehatan gratis untuk warga prasejahtera, edukasi gaya hidup sehat dan pencegahan penyakit, pembagian vitamin dan obat-obatan esensial, hiburan dan dukungan psikososial bagi anak-anak panti asuhan dan lansia di panti jompo.

Program ini telah dilaksanakan di berbagai kota besar seperti Solo, Semarang, Surabaya, dan Bekasi. Adapun target utama kelompok rentan seperti anak yatim piatu, lansia, dan masyarakat marginal. Seluruh rangkaian kegiatan dirancang untuk menciptakan dampak jangka panjang melalui peningkatan literasi kesehatan serta pemberdayaan sosial.

Data internal atas survei kegiatan CSR tersebut juga menunjukkan bahwa lebih dari 80 persen peserta program mengalami peningkatan pemahaman mengenai pola hidup sehat setelah mengikuti sesi edukasi, dan lebih dari 60 persen peserta lansia menyatakan merasa lebih dihargai secara sosial dan emosional usai mendapatkan layanan serta perhatian.

Dengan semakin meningkatnya perhatian terhadap keberlanjutan dan tanggung jawab sosial perusahaan, mereka optimis dapat terus memperluas jangkauan program CSR ke berbagai wilayah di Indonesia. Ke depan, perusahaan menargetkan peningkatan jumlah penerima manfaat hingga dua kali lipat pada akhir 2025, serta menjalin kolaborasi strategis dengan berbagai pemangku kepentingan untuk memperkuat dampak sosial secara kolektif.

The Iconomics dikenal sebagai lembaga riset ekonomi dan bisnis terkemuka di Indonesia yang setiap tahunnya mengevaluasi ratusan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dari berbagai sektor industri. Ajang ini menilai efektivitas, keberlanjutan, dan dampak sosial program CSR terhadap masyarakat dan lingkungan, dengan fokus pada keselarasan terhadap target CSR nasional dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs). Dari ratusan perusahaan yang disurvei, hanya 50 perusahaan yang berhasil meraih penghargaan sebagai yang terbaik, termasuk VIVA Apotek di sektor ritel farmasi.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Menjangkau Lebih dari 5.000 Penerima Manfaat, Apotek Ini Raih Penghargaan CSR Terbaik 2025
img
Genjot Vaksinasi PMK, Produsen Susu Ini Donasikan 13.600 Dosis Vaksin ke Peternak Sapi Perah di Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat
img
Kekuatan Finansial di Galaksi Bima Sakti, Ajak Nasabah Bijak Kelola Keuangan
img
Meriah dan Penuh Haru, Lulusan Program Intensif Musikal Budaya 2025 Tampil Memukau di Pentas Musikal Orisinil