ads

Tiga Syarat Utama Menurut Dokter Saat Memilih Produk Bayi

Dwi Retno - Selasa, 02 Desember 2025
Produk bayi idealnya memenuhi tiga syarat utama: Hypoallergenic tested, Dermatologically tested, serta bebas bahan berbahaya dan iritan (Foto : Freepik)
Produk bayi idealnya memenuhi tiga syarat utama: Hypoallergenic tested, Dermatologically tested, serta bebas bahan berbahaya dan iritan (Foto : Freepik)
A A A

Banyaknya produk skincare yang beredar dipasaran membuat orang tua apalagi new mom bingung menentukan mana produk yang terbaik dan benar-benar aman untuk buah hatinya.

Memilih skincare untuk bayi tentu saja tidak boleh sembarangan. Karena, kulit bayi jauh lebih tipis, sensitif, dan mudah iritasi dibandingkan kulit orang dewasa. Karena itu, pemilihan produk perawatan untuk bayi harus dilakukan dengan sangat hati-hati. Produk yang tidak sesuai dapat menyebabkan ruam, alergi, atau bahkan infeksi kulit.

dr. Sanitca Indah, Sp.DV (Spesialis Kulit) menekankan bahwa produk bayi idealnya memenuhi tiga syarat utama: Hypoallergenic tested, Dermatologically tested, serta bebas bahan berbahaya dan iritan.

Hal senada disampaikan oleh dr. Ian Suteja, Sp.A (Spesialis Anak), yang menyoroti pentingnya menjaga kelembapan kulit sejak dini. “Kulit bayi belum berkembang sempurna sehingga mudah kering dan iritasi. Jika bayi tidak nyaman, tidur bisa terganggu. Padahal hormon pertumbuhan diproduksi maksimal saat tidur nyenyak. Jadi kulit yang sehat sangat berkaitan dengan tumbuh kembang optimal, ” ujar dokter Ian.

GENTLY Baby memperkenalkan dokter Ian dan dokter Sanitca sebagai Medical Expert
GENTLY Baby memperkenalkan dokter Ian dan dokter Sanitca sebagai Medical Expert

Zaskia Sungkar, public figure dan seorang Ibu dari dua anak yang kini tengah mengandung anak ketiganya berbagi pandangannya mengenai pentingnya perawatan kulit bayi. “Sekarang aku jauh lebih selektif memilih produk bayi, bukan sekadar ikut tren. Produk yang selalu aku siapkan untuk newborn biasanya tiga macam yaitu: body wash, pelembap, dan calming cream untuk bantu redakan kembung atau kolik,” ujarnya.

Untuk memperkuat edukasi kepada orang tua mengenai kesehatan kulit bayi, serta mendampingi dalam proses riset agar produk yang dihasilkan semakin aman dan efektif, GENTLY Baby memperkenalkan dokter Ian dan dokter Sanitca sebagai Medical Expert.

Nyoman Anjani, CEO & Founder GENTLY Baby, menjelaskan bahwa kolaborasi ini lahir karena keselarasan visi. “Kami berkomitmen menghadirkan produk yang aman bagi bayi—hypoallergenic, dermatologically tested, dan bebas bahan berbahaya. Kehadiran para Medical Expert sangat penting untuk memastikan setiap formula benar-benar teruji dan bermanfaat bagi kulit bayi. Mereka juga menjadi jembatan pengetahuan antara sains dan para orang tua,” ujarnya.

“Melalui langkah ini, kami berharap dapat semakin memperkuat posisi sebagai brand perawatan bayi yang dipercaya tidak hanya oleh Mama di seluruh Indonesia, tetapi juga oleh tenaga medis yang kompeten,” tutupnya.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Aku Bisa Kok Bedain Penipu! Yakin, Moms? Simak Cara Aman Belanja Online
img
Ubah Resolusi Jadi Aksi, 5 Cara Mudah Menuju Finansial yang Lebih Stabil
img
Bukan Cuma Luwak, Gajah Thailand Juga Bisa Bikin Kopi Termahal di Dunia
img
8 Prediksi Tentang AI pada Tahun 2026