Prince of Persia: The Lost Crown, Temukan Pangeran yang Menghilang dalam Dunia Mitologis Persia

Efa Trapulina - Kamis, 15 Februari 2024
A A A

Apa jadinya jika Pangeran suatu kerajaan tiba-tiba menghilang? Tentu timbul kepanikan dan para pengawal harus segera menemukannya. Inilah tema yang diusung dalam game terbaru dari Ubisoft.

Ya, 13 tahun telah berlalu sejak seri game sebelumnya yakni, Prince of Persia: The Forgotten Sands hadir pada 2010. Penantian yang lama ini membuat fans menunggu-nunggu kejutan dari game terbaru Prince of Persia: The Lost Crown telah rilis pada 18 Januari 2024 lalu.

Alur Cerita

Prince of Persia: The Lost Crown sendiri adalah video game aksi petualangan berbentuk 2.5 dimensi yang dimainkan dengan cara bergulir ke samping. Dalam permainan ini, kamu akan berperan sebagai Sargon, seorang karakter protagonis baru. Tak seperti game sebelumnya di mana Pangeran Persia yang menjadi karakter utama, dalam seri terbaru ini, Sargon datang menggantikan dia.

Sargon adalah anggota termuda dari klan prajurit bernama The Immortals, yakni tim berisi para prajurit muda yang bertugas untuk menyelamatkan Pangeran Ghassan yang diculik. Sargon harus melakukan perjalanan ke wilayah terkutuk Gunung Qaf yang misterius. Zona waktu wilayah ini bekerja dengan cara berbeda, memberikan tantangan sebab batas-batas waktu dan ruang dapat kamu manipulasi.  Di sepanjang perjalanan, kamu akan menemukan banyak musuh yang terinspirasi dari mitos dan legenda cerita rakyat Persia yang autentik.

Maksimalkan Kemampuanmu!

Sebagai Sargon, kamu bisa melompat, meluncur, dan berlari di udara untuk melakukan perjalanan antar waktu dengan cepat. Sargon juga bisa menggunakan sepasang pedang untuk mengalahkan musuh. Tangkisan yang tepat waktu, akan membantu membangun Cahaya Athra milik Sargon, yang memungkinkan kamu melepaskan kemampuan khusus ketika sudah terisi penuh.

Sebagai pemain, kamu akan memiliki akses kekuatan, seperti “Rush of the Simurgh” untuk langsung berlari maju melintasi waktu, lalu “Shadow of the Simurgh” untuk pemain dapat kembali secara instan. Sargon juga dilengkapi dengan jimat yang dapat mengubah kemampuannya.

Secara keseluruhan, game ini sangat menarik. Karakter baru Sargon yang digambarkan sebagai prajurit muda yang akrobatik, tangguh, lincah, dan cepat, melengkapi desain visual berlatar dunia mitologis Persia yang fantastik.

Tertarik dan tertantang untuk menemukan sang Pangeran yang menghilang? Game ini akan dirilis untuk Nintendo Switch, PlayStation 4, PlayStation 5, Windows, Xbox One, dan Xbox Series X/S. Selamat bermain!


Latest Update
Explore more fun