Double Crunchy! Serunya Es Krim untuk para Gamer

Novita Sari - Jumat, 07 Juni 2024
Adji Andjono, Sales & Marketing Director Campina (kiri). Foto: Ist
Adji Andjono, Sales & Marketing Director Campina (kiri). Foto: Ist
A A A

Siapa sangka merek es krim asli Indonesia ini hadir sejak tahun 1972? Ya, 52 tahun sudah mereka menemani seluruh keluarga Indonesia dari zaman ke zaman.

Campina adalah merek es krim terkenal di Indonesia. Terkenal dengan es krimnya yang terbuat dari bahan-bahan alami, higienis, dan berkualitas. Mereka ingin semua orang di Indonesia bisa menikmati hidup yang sehat dan bahagia dengan es krimnya yang lezat.

Terus berinovasi mengikuti tren masa kini dimana mulai banyak anak muda yang suka esports, mereka pun menggandeng MPL Indonesia season 13.

Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) menjadi fenomena. Foto: Ist
Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) menjadi fenomena. Foto: Ist

Kompetisi Mobile Legends: Bang Bang level tertinggi di Indonesia tersebut mencapai total hadiah sebesar Rp 4,5 miliar per season. Mereka berhasil memecahkan rekor dengan 2,38 juta penonton yang menonton secara bersamaan secara live pada 2022.

Ya, saat ini, gim : Bang Bang (MLBB) menjadi fenomena di masyarakat Asia khususnya Indonesia. Banyak alasan yang membuat MLBB disukai banyak orang, selain karakter hero yang beragam, animasi yang ditampilkan pun sangat baik. 

Selain itu, ada beberapa faktor lain yang membuat gim Mobile Legends populer di kalangan gamers, termasuk merupakan game esports yang kompetitif terlebih dengan adanya turnamen ini.

Berdasarkan laporan We Are Social, Indonesia menjadi negara dengan jumlah pemain video game terbanyak ketiga di dunia. Laporan tersebut mencatat ada 94,5% pengguna internet berusia 16-64 tahun di Indonesia yang memainkan video game per Januari 2022. 

Dan menurut penelitian, bermain video game banyak dilakukan oleh rata-rata anak muda yang bisa menghabiskan waktu 4-7 jam per minggu. 

Menurut data activeplayer.io pada Januari 2023, jumlah pemain aktif di MLBB mencapai 81 juta per bulannya.

Melihat perkembangan gim di Indonesia yang banyak diminati oleh anak-anak muda, mendorong Campina untuk lebih mendekatkan produknya kepada anak muda (gamers) dengan menggandeng MPL Indonesia dan terus melakukan terobosan seperti menghadirkan ice cream varian terbaru ‘Tropicana Double Crunch’.

Konsisten menawarkan segala kebaikan, merek es krim ini berawal dari industri rumahan yang dimulai pada 1972 oleh pendirinya, Darmo Hadipranoto di Surabaya, Jawa Timur. 

Kini, produknya sudah hampir menjangkau seluruh wilayah Indonesia dari Sabang hingga Merauke. 

Campina gandeng MPL Indonesia dan hadirkan es krim varian Tropicana Double Crunch. Foto: Ist
Campina gandeng MPL Indonesia dan hadirkan es krim varian Tropicana Double Crunch. Foto: Ist

"Di usia ke 52 tahun ini, kami tetap eksis di industri es krim dan membuktikan mampu bersaing di Indonesia," ujar Adji Andjono, Sales & Marketing Director Campina saat bertemu dengan awak media di Jakarta Internasional Velodrome Rawamangun, Jl. Balap Sepeda No.35, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis, 06 Juni 2024.

“Usia boleh bertambah tapi pengalaman dan keyakinan membuat kami terus berusaha untuk mendekatkan dengan kalangan muda. Di setiap tahun kami selalu menggandeng partner-partner yang memiliki kedekatan dengan anak-anak muda, dan pada 2024 ini kami memilih bekerja sama di momen event MPL Indonesia yang sangat diminati kalangan muda Indonesia. Kita tahu dunia gim bukan hal yang asing lagi untuk anak-anak muda sekarang, ini euforianya sangat tinggi di kalangan gamers, kita tahu sendiri semakin hari jumlah gamers di indonesia ini semakin banyak, kami ingin ambil kesempatan ini agar kami juga bisa dekat dengan mereka,” seru Adji.

Merek es krim ini selalu berkomitmen dalam berinovasi serta menciptakan kesenangan dan kebahagiaan melalui produk-produk istimewa yang dibuat dari bahan alami, higienis, dan berkualitas. Kehadiran inovasi produk ini sendiri dimaksudkan untuk membuat konsumen dapat lebih menikmati hidup yang sehat melalui kandungan nutrisi dan bahan-bahan bermutu di dalam produk es krim serta menyebarkan kebahagiaan yang didapatkan ketika menikmati produk-produknya.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Seminar Ini Bikin Bisnis Laundry Makin Kinclong, Kapan Digelar?
img
Program Gemar Ikan, Dorong Konsumsi Ikan Nasional dan Tingkatkan Kesejahteraan Petambak Lokal
img
Tekankan Pentingnya Khitan, Kolaborasi Rumah Sakit dan Yayasan Sosial Ini Selenggarakan Kegiatan Khitan Massal
img
Menilik Seni Singapura Lewat Pameran Urban Pulse di Jakarta