ads

Menghidupkan Momen Lewat Aktivitas Journaling

Dwi Retno - Selasa, 18 November 2025
Tak lengkap rasanya saat kegiatan journaling ini tanpa ditemani aroma segar dan lembut dari aromaterapi melalui diffuser (Foto : Freepik)
Tak lengkap rasanya saat kegiatan journaling ini tanpa ditemani aroma segar dan lembut dari aromaterapi melalui diffuser (Foto : Freepik)
A A A

Bila Moms belum pernah atau masih ragu melakukan journaling, lebih baik mulai dari sekarang! Bukan tanpa alasan, kegiatan journaling ini bermanfaat bagi kesehatan mental, mulai dari membantu mengekspresikan perasaan hingga mengatasi stres.

Menurut pengertian, journaling adalah kegiatan menunangkan ide, pikiran, perasaan, atau emosi yang berkaitan dengan berbagai peristiwa dalam hidup dalam bentuk tulisan di buku, ketikan di komputer, atau melalui gambar. Sederhananya, journaling sama seperti menulis diary. Moms boleh menulis apapun yang dimau. Seperti isi pikiran, kejadian yang baru aja dialami, planning dan goals yang ingin dicapai, atau emosi yang sedang dirasain. Dalam kegiatan journaling, Moms juga bisa menuliskan daftar aktivitas, impian, tujuan, bahkan affirmasi positif. Beberapa orang sangat menyukai proses ketika journaling, karena dirasa mampu memberikan rasa tenang.

Melissa dan Vanessa saat memperkenalkan Melissea dalam re-launch ANYWHERE Reed Diffuser
Melissa dan Vanessa saat memperkenalkan Melissea dalam re-launch ANYWHERE Reed Diffuser

Menurut Melissa Yaman dan Vanessa Yaman, Founder Your Esscentials, melalui journaling, seseorang dapat merefleksikan perjalanan hidup, mengurai pikiran, serta menumbuhkan rasa syukur yang mendalam.“Journaling adalah sebuah cara self-care simple yang penuh manfaat untuk berkomunikasi dengan diri sendiri melalui tulisan dan menulis,” ujar Melissa Yaman dan Vanessa Yaman, saat memperkenalkan varian Melissea dalam re-launch ANYWHERE Reed Diffuser, di TWS House, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Tak lengkap rasanya saat kegiatan journaling ini tanpa ditemani aroma segar dan lembut dari aromaterapi melalui diffuser. Wangi yang segar dan lembut ini dapat membangkitkan rasa semangat serta ketenangan dalam aktivitas sehari-hari. Diharapkan wewangian ini dapat menjadi teman terbaik saat menulis journaling, merenung, atau sekadar beristirahat dari hiruk pikuk rutinitas.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Menghidupkan Momen Lewat Aktivitas Journaling
img
Rayakan Perjalanan Merawat Kulit Lewat Museum Of Speaking Skin
img
Bikin Takjub! Kolaborasi Lintas Negara, Hidupkan Dongeng Klasik Putri Baik Hati di Atas Panggung
img
Kamar Berdampak pada Psikologis? Tips Wujudkan Kamar Anak yang Fungsional dan Penuh Kreativitas