ads

Merawat Kulit Sensitif ala Natasha Wilona: dari Jerawatan hingga Mulus Berseri

Efa Trapulina - Senin, 03 November 2025
Skin1004 gandeng Natasha Wilona sebagai Brand Ambassador pertama di Indonesia, ajak masyarakat untuk “Find Calm in Nature’s way” yakni kembali ke alam (Foto: Ist)
Skin1004 gandeng Natasha Wilona sebagai Brand Ambassador pertama di Indonesia, ajak masyarakat untuk “Find Calm in Nature’s way” yakni kembali ke alam (Foto: Ist)
A A A

Bagi banyak orang, kulit sensitif bisa menjadi sumber stres tersendiri. Reaksi berlebihan terhadap cuaca, produk perawatan, atau bahkan stres sehari-hari bisa membuat wajah mudah merah, gatal, hingga jerawatan. Aktris dan model ternama Natasha Wilona tahu betul rasanya. Di balik wajahnya yang kini tampak halus dan bercahaya, ia pernah berjuang mengembalikan kesehatan kulitnya.

Beberapa tahun terakhir, tren K-beauty atau kecantikan ala Korea juga ikut memengaruhi cara banyak orang, termasuk Wilona, dalam merawat kulit. Alih-alih mengandalkan produk keras, K-beauty menekankan rutinitas lembut dengan bahan alami dan berlapis, fokus pada kelembapan dan keseimbangan kulit. Filosofi inilah yang akhirnya menginspirasi Wilona untuk menyesuaikan kembali cara ia merawat kulit sensitifnya.

“Jadi tahun 2019 itu, aku sempat bruntusan parah banget, jerawatnya rapat sampai wajahku merah semua,” ungkap Natasha Wilona saat berbagi kisahnya dalam sebuah sesi bincang-bincang seputar kesehatan kulit di restoran kawasan Gunawarman, Jakarta, beberapa waktu lalu. 

Dalam masa itu, ia mulai mencari solusi yang aman untuk kulit sensitif. Setelah melihat banyak beauty guru di media sosial merekomendasikan produk asal Korea Selatan berbahan dasar Centella Asiatica, Wilona pun tertarik mencobanya. “Awalnya aku skeptis,” katanya. “Tapi setelah sebulan rutin pakai produk dengan bahan Centella, kulitku mulai tenang. Nggak ngerasa panas atau perih lagi,” kenang Wilona. Hasilnya pun perlahan terlihat: kulitnya mulai tenang, kemerahan berkurang, dan tekstur wajah membaik.

Centella Asiatica, atau sering disebut Cica, merupakan tanaman yang tumbuh liar di daerah tropis Asia dan Afrika, termasuk Madagaskar. Daunnya kecil, tapi menyimpan kekuatan besar. Centella, telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional Asia untuk mempercepat penyembuhan luka. Secara ilmiah, tanaman ini mengandung senyawa aktif seperti asiaticoside dan madecassoside yang membantu memperkuat skin barrier, mengurangi dan menenangkan peradangan, serta menjaga kelembapan kulit.

Rutinitas Sederhana yang Menenangkan

Setelah menemukan bahan yang cocok, Wilona mulai merancang rutinitas perawatan yang lebih sederhana namun konsisten. Ia tak lagi menggunakan banyak produk sekaligus, karena tahu kulit sensitifnya butuh waktu untuk beradaptasi.

Pagi hari, ia memulai dengan pembersih lembut berbahan alami, lalu memakai ampoule dengan kandungan Centella untuk menenangkan kulit dan menjaga kelembapan. Setelah itu, ia menambahkan pelembap ringan dan selalu menutup dengan sunscreen. “Kalau kulitku lagi butuh yang menenangkan, aku pakai krim yang calming. Tapi kalau lagi ada bruntusan, aku pakai yang ada tea tree-nya,” ujarnya.

Malam hari, setelah aktivitas panjang di lokasi syuting, ia menerapkan triple cleansing: mulai dari cleansing oil, micellar water, lalu sabun wajah. Setelah wajah benar-benar bersih, ia kembali menggunakan Centella Ampoule dan krim malam. “Sekarang kulitku jauh lebih stabil. Bangun pagi rasanya lembap, pori-pori kecil, dan nggak gampang merah,” kata Wilona.

(ki-ka) Natasha Wilona dan Febi
(ki-ka) Natasha Wilona dan Febiana Indah (Foto: Efa)

Dari perjalanan merawat kulit sensitif, Wilona belajar bahwa kulit sehat tidak bisa dicapai secara instan. Dulu, ia sempat memeriksakan kulitnya ke klinik di Korea Selatan dan mengetahui bahwa masalah utamanya bukan sekadar jerawat, melainkan skin barrier yang rusak. “Dulu kulitku di-screening dan hasilnya merah semua. Dari situ aku ngerti, mau pakai produk sebagus apa pun, kalau skin barrier-ku rusak, percuma. Jadi kuncinya bukan cari yang instan, tapi yang menenangkan kulit,” ujarnya.

Wilona pun memahami bahwa kesehatan kulit berkaitan erat dengan keseimbangan hidup. Sejak itu, ia mulai menyesuaikan ritme hariannya. Ia makin menjaga pola tidur, rutin berolahraga, dan menyempatkan waktu untuk me-time. “Aku butuh waktu tenang. Kadang aku olahraga dua jam sehari, atau baking di rumah sambil denger musik. Kalau lagi libur, aku suka jalan ke alam bareng Mama. Rasanya tenang banget, kayak recharge energi. Aku suka filosofi yang mengajak kita untuk kembali menemukan ketenangan dan kemurnian dari alam,” tuturnya.

Keselarasan antara gaya hidup dan nilai-nilai alami itulah yang membuat Natasha Wilona kemudian dipercaya menjadi Brand Ambassador pertama SKIN1004 di Indonesia. Brand skincare global asal Korea Selatan yang dikenal akan rangkaian Madagascar Centella-nya ini mengumumkan secara resmi di hadapan awak media pada 16 Oktober 2025 lalu.  

Menurut Febiana Indah, Brand Manager SKIN1004, tanaman herbal Centella menjadi fondasi penting karena sifatnya yang lembut namun efektif. Kualitas tanaman ini, katanya, sangat dipengaruhi oleh lingkungan tumbuhnya. “Centella dari Madagaskar memiliki kadar mineral tinggi karena tumbuh di tanah vulkanik. Kandungannya lebih murni dan lembut, sehingga efektif menenangkan kulit sensitif,” jelas Febiana. 

Pemilihan Wilona sebagai duta pertama di Indonesia bukan hanya karena popularitasnya, tetapi karena nilai yang selaras. “Kami mencari sosok yang autentik, tulus, alami dan punya kepribadian yang menenangkan. Natasha mewakili semangat itu dengan sangat natural,” imbuh Febi. 

Kehadiran Wilona juga menjadi bagian dari kampanye global bertajuk “Find Calm in Nature’s Way” yang mengajak masyarakat untuk kembali terhubung dengan alam demi menemukan keseimbangan di tengah rutinitas yang padat. Melalui pop-up experience yang akan diadakan di Kota Kasablanka Mall, Jakarta, pada 19 - 30 November 2025, pengunjung dapat mengikuti sesi edukasi, mencoba produk hingga berkonsultasi dengan ahli kecantikan untuk mengenali kebutuhan kulit masing-masing.

“Melalui kerja sama dengan Natasha Wilona, kami berharap dapat membangun hubungan yang lebih dekat dengan pelanggan kami di Indonesia,” ujar Inseung Kwak, Chief Brand Officer SKIN1004. “Kampanye ini lebih dari sekadar pesan, melainkan ajakan untuk menemukan ketenangan melalui cara yang alami,” tutupnya.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Merawat Kulit Sensitif ala Natasha Wilona: dari Jerawatan hingga Mulus Berseri
img
Secangkir Eksotika Nusantara: Mengarungi Kekayaan Cita Rasa Kopi dari Aceh hingga Bali
img
Anti Boncos! Trik Gunakan Paylater ala Lyodra, Beli Kebutuhan Tanpa Terjebak Denda dan Utang
img
Membanggakan! Timnas Flag Football Indonesia “Panji Garuda” Ukir Prestasi di Kancah Asia