Smartwatch Rahasia di Balik Kecantikan dan Kesehatan

Novita Sari - Jumat, 04 Oktober 2024
Peluncuran tiga varian terbaru Huawei Watch GT 5 Series dan Huawei Watch Ultimate di Indonesia pada Kamis 3 Oktober 2024 di Jakarta. Foto: Novi
Peluncuran tiga varian terbaru Huawei Watch GT 5 Series dan Huawei Watch Ultimate di Indonesia pada Kamis 3 Oktober 2024 di Jakarta. Foto: Novi
A A A

Moms and Dads lagi nyari jam tangan pintar (smartwatch) yang nggak cuma keren tapi juga bisa bantu jaga kesehatan? Baru saja diluncurkan, nih, Huawei WATCH GT 5 Series. Bayangkan! Jam tangan ini bisa pantau tekanan darah, hitung langkah, bahkan bantu kita tidur lebih nyenyak.

Bikin penampilan makin kece karena desainnya elegan banget, cocok buat nemenin Moms and Dads ke mana saja. Ada fitur buat ngitung langkah, kalori yang terbakar, dan bahkan buat yang suka main golf. Tak perlu khawatir kehabisan baterai, karena tahan lama banget. Cocok untuk Moms and Dads yang aktif dan ingin hidup sehat.

Huiler Fan, Country Head of Huawei Device Indonesia, mengatakan, “Kami berterima kasih atas besarnya antusiasme masyarakat Indonesia dalam menyambut peluncuran tiga varian terbaru watch GT 5 series dan watch ultimate di Indonesia. Ketiga produk terbaru ini merupakan wujud komitmen kami dalam menghadirkan inovasi yang solutif bagi kebutuhan masyarakat modern, yang semakin peduli dengan kebugaran tubuhnya. Bersama dengan komitmen teknologi yang berkelanjutan, kami akan terus mendukung gaya hidup sehat pengguna melalui pembaruan teknologi yang akan membuat produk-produk kami relevan bagi semua kalangan.”

Huiler Fan, Country Head of Huawei Device Indonesia. Foto: Novi
Huiler Fan, Country Head of Huawei Device Indonesia. Foto: Novi

Aktivitas fisik adalah satu di antara banyak cara terbaik yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kebugaran tubuh dan juga mental. Untuk memastikan efektivitasnya, series ini hadir membawa serangkaian teknologi terkini yang mempermudah pemantauan kesehatan dengan menampilkan informasi secara lebih detail dan akurat.

Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia. Foto: Novi
Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia. Foto: Novi

Penasaran seperti apa keunggulan series ini untuk mendukung gerak aktif sehari-hari? Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia menuturkan sebagai berikut:

1.                  Perpaduan sempurna desain dan teknologi, jadikan penampilanmu lebih fashionable

Bagi kamu yang senang berolahraga setelah ngantor, tapi tidak mau repot mengganti jam tangan karena selalu ingin tampil stylish di setiap kesempatan, smartwatch terbaru ini tidak hanya dilengkapi teknologi canggih, tetapi juga dirancang dengan look trendi yang membuat penampilan terlihat modis di berbagai suasana.

Aktris dan presenter yang juga memiliki hobi olahraga, Fanny Ghassani, mengungkapkan bahwa desainnya sangat timeless dan cocok digunakan dalam setiap kesempatan. “Saya sangat terkesan saat pertama kali melihat tampilannya, jarang sekali sebuah smartwatch mengusung desain yang mewah dan cocok digunakan untuk setiap acara apa pun termasuk saat berolahraga maupun acara formal. Selain itu, yang membuat saya terkesan, fitur kesehatan dan olahraganya sangat lengkap dan akurat,” ungkap Fanny saat Product Launch pada Kamis, 03 Oktober 2024 di Astor Ballroom, St. Regis, HR Rasuna Said, Jakarta Selatan.

2.                  Pantau kesehatan fisik dan emosional secara menyeluruh

Partner sempurna untuk memantau kesehatan harian dengan lebih lengkap dan akurat. Lini produk ini menghadirkan berbagai fitur canggih yang dapat memberikan informasi seputar kesehatan fisik dan keseimbangan emosional.

3.                  Data lebih presisi, bantu tingkatkan performa para sport enthusiast

Bagi kamu penggemar olahraga outdoor yang memadukan konsentrasi dan petualangan, ini adalah seri yang cocok untuk meningkatkan performa aktivitas fisikmu. Smartwatch ini telah dilengkapi berbagai fitur terbaru yang akan menambah keseruan kamu ketika berolahraga. Misalnya, pengguna yang menyukai aktivitas lari, dapat memanfaatkan fitur on-wrist running form analysis untuk meningkatkan teknik lari agar lebih optimal. Tersedia pula fitur cycling navigation bagi pengguna yang senang bersepeda, yang memberikan informasi rute aman sesuai preferensi pengguna, lengkap dengan topografi jalur yang presisi berkat teknologi GPS Sunflower Positioning System.

“Sebagai pecinta olahraga, saya sangat terpukau dengan fitur olahraga lari outdoor-nya, Tak hanya mengusung desain yang mewah, fitur pemantauan olaharaga larinya pun sangat akurat dan yang paling saya suka ada hasil analisis form lari kita yang menghindari kita dari cedera. Selain itu, pilihan mode olahraganya juga lengkap banget, selain lari buat memantau performa gym saya juga sangat membantu,” ujar Billy Davidson–Aktor, yang turut hadir saat Product Launch.

Bernard Joe, seorang pecinta golf, berkata bahwa fitur golf monitoring pada series Pro ini sangat lengkap dan membantu performanya saat bermain golf, “Sebagai pecinta golf, saya sangat terkesan dengan fitur monitoring golf yang ditawarkan. Ini adalah pertama kalinya saya memantau performa golf dengan smartwatch yang ternyata sangat memberikan kemudahan saat memulai permainan hingga selesai. Data yang diberikan sangat lengkap, mulai dari peta lapangan, jarak, kalori, hingga score card.” 

Selain memberikan efektivitas saat berolahraga, jam canggih ini juga bisa kamu manfaatkan untuk menghitung jumlah asupan kalori melalui aplikasi StayFit. Dengan begitu, kamu bisa mempertahankan berat badan yang sehat, serta meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan.

4.                  Tahan hingga kedalaman 40 meter

Kamu tak perlu lagi khawatir  smartwatch-mu terkena benturan dan air untuk berbagai kegiatan yang menantang. Berkat  daya tahan ekstrem dan aneka fitur canggihnya, smartwatch terbaru ini siap menemani kamu menghadapi medan paling menantang, baik di darat maupun di air.

5.                  Kenyamanan maksimal di pergelangan tangan

Dilengkapi dengan smart feature yang dapat mendukung kegiatan aktif pengguna, seri terbaru ini menawarkan pengoperasian yang seamless, serta kemudahan berbagi momen spesial kepada orang lain lewat fitur easy sharing. Selain itu, ketiga seri smartwatch baru ini juga menghadirkan qwerty keyboard, yang memudahkan pengguna dalam mengetik pesan langsung di layarnya. Ada pula fitur Panggilan Bluetooth dan balasan cepat WhatsApp yang menjadikan komunikasi mobile jadi semakin mudah di saat-saat penting dan mendesak.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Mobil Listrik Solusi Transportasi Keluarga Modern yang Lebih Ramah Lingkungan
img
Dengan In-Ear Monitoring Digital Nirkabel Ini, Setiap Nada Menjadi Sempurna
img
Warisan Budaya Masyarakat Kendal Melalui Batik “Kendil Emas” Persembahan Dico M Ganinduto dan Chacha Frederica
img
Lip Balm dengan SPF 20 PA+++ Hadir Sebagai Sahabat Baru untuk Bibir Sehat dan Terproteksi