ads

Tablet Serba Bisa untuk Tingkatkan Produktivitas, Kreativitas, Maupun Hiburan

Novita Sari - Rabu, 26 Juni 2024
Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia. Foto: Novi
Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia. Foto: Novi
A A A

Moms and Dads lagi nyari tablet yang nyaman untuk dilihat dan aman untuk mata, memiliki banyak fitur untuk bekerja, belajar, dan bermain game, juga memiliki desain yang ramping dan ringan? Maka HUAWEI MatePad 11.5 S adalah pilihan yang tepat, nih!

Resmi rilis di Indonesia, tablet serba bisa ini siap berikan pengalaman lebih baik dari laptop untuk tingkatkan produktivitas, kreativitas, dan juga hiburan.

Menegaskan posisi sebagai pionir tablet layar anti-glare dengan rangkaian fitur canggih untuk mewujudkan berbagai ide unik dan artistik para pengguna. Sudah bisa dipesan secara pre-order mulai 25 Juni 2024 seharga Rp7.999.000.

Tablet ini menawarkan pengalaman yang ditingkatkan dalam berkreasi di layar tablet bertekstur layaknya kertas berkat dukungan teknologi PaperMatte Displays 2.0 terbaru.

Teknologi tersebut, bersama dengan fitur anti-reflection, mampu mengeliminasi interferensi cahaya hingga 99% dan mengurangi pantulan cahaya berbayang di layar, sehingga saat ditempatkan di lokasi yang memiliki banyak pencahayaan atau pada area outdoor, konten pada layar masih terlihat jelas, berbeda dengan layar glossy yang banyak pantulan.

Ditambah dengan dukungan fitur True-to-Life Colours, menjadikan warna konten yang tersaji di layar tampak lebih menonjol dan lebih hidup.

Foto: Novi
Foto: Novi

Selain itu, tablet ini juga dilengkapi oleh Eye Protection Certifications yang membuat mata tetap nyaman dan tidak mudah lelah saat menatap layar tablet. Bagi para penggiat desain, tablet ini pun dilengkapi dengan aplikasi GoPaint yang dirancang eksklusif. Aplikasi ini memuat serangkaian fitur inovatif yang menjadikan aktivitas menggambar dan melukis digital di layar tablet semakin terasa nyata dan menyenangkan.

Baik pengguna profesional maupun amatir dapat dengan mudah mengaplikasikan berbagai kreasi visual dengan dukungan M-Pencil 3 rd Gen, yakni stylus pencil yang dilengkapi teknologi NearLink untuk hasilkan goresan yang lebih realistis dan minim latensi.

Huiler Fan, Country Head Huawei Device Indonesia, mengatakan, “Peluncuran MatePad 11.5 S menandakan langkah inovatif kami dalam melanjutkan kesuksesan seri tablet sebelumnya yang telah memuat teknologi layar PaperMatte. Tablet baru ini tidak hanya hadir membawa deretan fitur yang menjawab kebutuhan berkarya digital secara on-the-go, tetapi juga menawarkan ketajaman visual yang lebih baik sekaligus nyaman dan aman untuk mata pengguna. Adapun huruf ‘S’ dalam penamaan melambangkan makna ‘Super and Strong’, yang menyoroti bagaimana tablet ini selangkah lebih maju dalam segi ketangguhan kinerja dan fleksibilitas penggunaannya. Karena itulah, ini dapat menjadi solusi tablet serba bisa yang mengoptimalkan produktivitas di lingkungan belajar maupun bekerja, serta meningkatkan kreativitas dengan fitur intuitif, termasuk memanjakan pengguna dengan pengalaman menikmati hiburan tanpa batas.”

Foto: Ist
Foto: Ist

Saat peluncuran di The St. Regis Hotel, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Selasa, 25 Juni 2024, Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia, mengatakan, seluruh keunggulan teknologi pada tablet terbaru ini berpadu sempurna dengan desain bodinya yang sleek dan ringan, yakni dengan ketebalan hanya 6.35 mm dan berat 515 gram saja. “Untuk mempertegas kesan elegan, tersedia dalam pilihan warna baru yang eksklusif, yakni violet dan space grey,” tandas Edy.

“Aplikasi GoPaint yang canggih untuk mendukung semangat paperless tanpa mengurangi kualitas dan sensasi melukis serupa di atas lembaran kertas atau kanvas, menyediakan lebih dari 100 kuas digital yang bebas dipilih untuk berbagai skenario, mulai dari mempertajam detail gambar profesional atau sekadar iseng membuat coretan visual yang lebih hidup. Di dalam aplikasi GoPaint, pengguna juga bisa menggunakan fitur-fitur unik yang belum pernah ada sebelumnya, seperti tekstur realistis, koreksi kurva, dan juga willow leaf yang berguna untuk menggambar daun, semak-semak, atau memberikan tekstur pada gambar, sehingga proses pembuatan karya seni menjadi lebih efektif dan menyenangkan,” seru Erika Richardo, Ilustrator & Huawei MatePad User.

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Penggemar Dahyun Twice Merapat, Film “You Are The Apple of My Eye” Versi Korea Segera Tayang di Indonesia!
img
Yunita Siregar Bawa Kisah Perjuangan Generasi Sandwich ke Panggung Teater Lewat Monolog “AKUKALUNA”
img
Pertama di Asia Tenggara, Brand Kecantikan Ini Hadirkan Inovasi Beauty Intelligence yang Terintegrasi dengan Teknologi AI
img
Tips Makeup Simpel ala Putri Marino yang Bisa Jadi Inspirasi Moms