

Kampanye Kilometer Kebaikan: Setiap Kilometer dengan Motor Listrik Ini, Berubah Jadi Donasi!

Moms dan Dads, Ramadan identik dengan berbagi, dan tahun ini, berbagi kebaikan bisa dilakukan dengan cara yang unik: cukup dengan berkendara. Ya, Polytron menghadirkan kampanye sosial #KilometerKebaikan, di mana setiap 1 kilometer perjalanan dengan motor listrik brand ini akan dikonversi menjadi donasi sebesar Rp50,-, yang sepenuhnya ditanggung oleh perusahaan.
Kampanye ini berlangsung mulai 1 hingga 23 Maret 2025, dengan target donasi mencapai Rp150 juta. Seluruh dana yang terkumpul akan disalurkan melalui Yayasan Usaha Mulia (YUM), organisasi yang telah lebih dari 40 tahun berkontribusi di bidang pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan komunitas di Indonesia.
Menurut Ilman Fachrian Fadly, Head of Group Product Electric Vehicle Polytron, kampanye ini mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap sesama, sekaligus memperkuat kesadaran akan manfaat kendaraan listrik.
“Kami ingin Ramadan menjadi momentum berbagi yang lebih luas. Dengan kampanye ini, pengguna motor listrik tidak hanya menikmati perjalanan yang hemat energi dan ramah lingkungan, tetapi juga ikut berkontribusi untuk sesama. Setiap kilometer yang ditempuh bisa memberikan harapan baru bagi mereka yang membutuhkan,” ujar Ilman dalam acara Intimate Media Iftar Gathering di Dion Senayan Park, Jakarta (12/3).
Cara Berpartisipasi di #KilometerKebaikan
Nah, bagi pemilik motor listrik brand tersebut, cara mengikuti kampanye #KilometerKebaikan sangat mudah:
- Unduh atau perbarui aplikasi Polytron EV di Play Store atau App Store.
- Gabung dalam program donasi #KilometerKebaikan melalui aplikasi.
- Gunakan motor listrik brand ini setiap hari untuk mengumpulkan kilometer.
- Setiap 1 km perjalanan setara dengan donasi Rp50,-.
- Pantau jumlah donasi yang telah terkumpul melalui aplikasi.
- Program berlangsung hingga 23 Maret 2025, semakin jauh perjalanan, semakin besar donasi yang diberikan.
Mudik Nyaman dengan Motor Listrik
Bagi pemudik yang ingin menikmati perjalanan hemat dan ramah lingkungan, produsen elektronik dan kendaraan listrik terkemuka di Indonesia ini juga menyediakan fasilitas fast charging gratis di beberapa showroom yang tersebar di berbagai kota. Lokasi pengisian daya dapat diakses melalui aplikasi.

Ilman menambahkan bahwa kampanye #KilometerKebaikan terinspirasi oleh banyaknya pengguna motor listrik yang melakukan perjalanan jarak jauh, termasuk touring bersama komunitas.
“Kami melihat bahwa penggunaan motor listrik Polytron tidak terbatas pada mobilitas harian, tetapi juga digunakan untuk perjalanan jauh. Dengan besarnya jarak yang ditempuh pengguna, donasi yang terkumpul pun bisa semakin besar,” jelasnya.
Promo Spesial Ramadan: Diskon dan Hadiah Motor Listrik!
Sebagai bagian dari perayaan Ramadan, mereka juga menghadirkan promo spesial dengan diskon Rp5 juta untuk pembelian motor listrik Fox S, Fox R, dan Fox 500. Promo ini berlaku untuk pembelian tunai maupun kredit selama periode 1 hingga 31 Maret 2025.
Selain itu, ada kejutan lebih besar melalui program Ketupat (Kejutan Untung Berlipat), di mana 30 unit motor listrik Fox-R akan diberikan secara gratis!
Cara Mendapatkan Motor Listrik Gratis:
- Beli produk Polytron apa saja, baik motor listrik maupun produk elektronik, dengan minimal pembelian Rp2 juta.
- Setiap pembelian akan mendapatkan nomor undian.
- Periode pembelian berlaku mulai 20 Februari – 4 April 2025.
- Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 9 April 2025 melalui media sosial resmi mereka.
“Kami memperpanjang promo ini sebagai bentuk apresiasi atas antusiasme masyarakat di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025. Kami ingin semakin banyak orang merasakan performa motor listrik kami, terutama menjelang Hari Raya Lebaran,” ujar Ilman.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampanye dan promo ini, pelanggan dapat mengunjungi situs resmi brand elektronik ini atau menghubungi layanan pelanggan 24 jam.