Tingkatkan Level Permainan Golfmu dengan Caddie Pribadi di Pergelangan Tangan
"Duh, main golf tuh ya, ribet banget ngitung jaraknya." Tapi tenang saja, Moms and Dads! Ada gadget baru nih yang bisa bantuin banget.
Perkenalkan, Garmin Approach Z30. Alat canggih ini bikin kita serasa punya caddie pribadi di saku saja. Tinggal arahin ke lubang golf, sreet, langsung ketahuan deh jaraknya seberapa jauh. Jadi gak perlu lagi ngira-ngira.
Gampang banget pakainya. Tinggal arahin dan lihat hasilnya di jam tangan pintar atau HP. Akurat banget. Jadi, pukulannya pasti pas sasaran. Baterainya juga awet. Bisa tahan lama, jadi gak perlu khawatir kehabisan baterai di tengah permainan.
Fiturnya pun lengkap. Ada banyak fitur keren lainnya, seperti menghitung jarak kalau ada angin, atau kalau lapangannya naik turun.
Dengan alat ini, main golf jadi lebih asyik dan gak bikin pusing lagi, Moms and Dads!
"Approach Z30 hadir sebagai solusi bagi para golfer yang menginginkan performa terbaik di lapangan. Dengan fitur pelacakan otomatis, data yang akurat, dan tampilan yang intuitif, kami membantu para pegolf memahami permainannya dengan lebih baik," terang Chandrawidhi Desideriani, Senior Marcom Manager Garmin Indonesia pada acara peluncuran di Senayan National Golf Club, Jl. Asia Afrika pintu IX, Jakarta Pusat pada Kamis, 25 Juli 2024.
"Salah satu keunggulannya adalah baterai yang tahan lama, sehingga tidak perlu khawatir kehabisan daya di tengah permainan. Fitur sinkronisasi dengan aplikasinya juga memungkinkan kita menganalisis data permainan secara lebih detail," tambah Chandrawidhi.
Bagi para pemula, alat ini menawarkan berbagai fitur yang memudahkan proses belajar. Fitur Relay, misalnya, memberikan pandangan 360 derajat di sekitar lapangan, sehingga kamu bisa lebih mudah menentukan strategi permainan.
Dengan harga yang kompetitif dan fitur yang lengkap, ini menjadi pilihan yang tepat bagi para golfer dari berbagai level. Baik seorang pemain profesional atau baru memulai.
Testimoni datang dari aktor Tata Ginting yang berkesempatan untuk mencoba. Ia mengaku sangat terbantu dengan fitur Relay yang memberikan pandangan menyeluruh di lapangan. Ia juga memberikan tips berharga bagi pemula lainnya: "Banyak latihan, jangan hanya lihat YouTube, cari coach," sarannya.