Universitas Unggulan dari Singapura Buka Lebih Banyak Beasiswa Program Magister untuk Mahasiswa dari Asia Tenggara

Efa Trapulina - Senin, 20 Mei 2024
(ki-ka) Aaron Goh, Director, MSc Programmes, NUS Business School; M. Hilman Zainul, Mahasiswa MSI programme, NUS Business School; Maulana Rafi Damar, Mahasiswa MSI programme
(ki-ka) Aaron Goh, Director, MSc Programmes, NUS Business School; M. Hilman Zainul, Mahasiswa MSI programme, NUS Business School; Maulana Rafi Damar, Mahasiswa MSI programme
A A A

Moms dan Dads ingin melanjutkan kuliah dan sedang mencari informasi beasiswa? National University of Singapore (NUS) Business School mengumumkan akan menawarkan lebih banyak lagi beasiswa dan bantuan pendanaan program pascasarjana (Magister) bagi mahasiswa berprestasi dari Asia Tenggara untuk tahun ajaran 2025/2026. Hal ini membuka lebih banyak peluang bagi murid-murid dari Indonesia untuk mendapatkan pendidikan di Singapura.

Sebagai informasi, pendaftaran untuk program Magister Sains (MSc) akan dibuka pada tanggal 1 Oktober 2024 mendatang.

Dari sebelas program MSc yang ada, kebanyakan calon mahasiswa dari Indonesia tertarik pada program:

  • MSc in Finance (Keuangan)
  • MSc in Sustainable and Green Finance (Keuangan Hijau dan Berkelanjutan)
  • MSc in Management (Manajemen)
  • MSc in Strategic Analysis and Innovation (MSI) (Analisa Strategis dan Inovasi)

Di antara keempat itu, program MSc in Sustainable and Green Finance menjadi paling populer di kalangan orang Indonesia. Terbukti sebanyak 13% dari jumlah murid di angkatan terbaru datang dari Indonesia. Program MSc lainnya yang tidak kalah populer adalah MSc in Strategic Analysis and Innovation (MSI). Angkatan pertama program tersebut akan lulus di tahun ini. Program ini sendiri berfokus pada bidang-bidang penting pada strategi dan inovasi, serta bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk menjadi pemimpin yang efektif untuk menghadapi masa depan yang semakin kompleks.

Aaron Goh, Direktur Program MSc NUS Business School mengatakan, “Indonesia adalah negara dengan jumlah penduduk keempat terbanyak di dunia setelah China, India dan Amerika Serikat. Indonesia juga salah satu negara dengan populasi muda terbanyak yakni lebih dari 50% penduduknya berusia di bawah 30 tahun dengan rata-rata berusia 28 tahun. Upaya kami adalah untuk selalu menyatukan beragam talenta masa depan dari seluruh wilayah dan kami senang melihat pengalaman berharga yang diperoleh siswa Indonesia melalui program-program ini,” tambah Goh.

Menurut data UNESCO, Indonesia memiliki jumlah pelajar yang menempuh pendidikan di luar negeri tertinggi kedua di ASEAN, dengan 59,224 pelajar yang berangkat ke luar negeri untuk pendidikan tinggi per Februari 2024. NUS sendiri menduduki peringkat ke-3 sebagai universitas luar negeri tujuan pelajar Indonesia. Berdasarkan data yang diambil dari tahun 1900 hingga 2022, tercatat sudah ada 2,282 alumni dari Indonesia, 769 di antaranya lulus dari program studi bisnis.

Rafi Damar, mahasiswa dari Indonesia yang lulus dari program Master of Science Strategic Analysis and Innovation (MSI) di NUS Business School berkata, “Melalui program MSI, saya belajar keterampilan penting, yang dapat saya gunakan untuk mengembangkan bisnis saya di Indonesia. Lebih lanjut lagi, belajar di Singapura, pusat ekonomi dan bisnis ASEAN, memungkinkan saya untuk bertemu orang dari berbagai bangsa, sehingga saya dapat memperluas jejaring profesional saya. Saya percaya relasi yang saya bangun akan sangat berguna untuk memenuhi impian jangka panjang saya dan mengembangkan bisnis saya hingga sampai di luar Indonesia.”

Hilman Zainul, mahasiswa Indonesia dari jurusan Master of Science in Strategic Analysis and Innovation (MSI) programme menimpali, “Program akselerasi MSI sangat membantu saya, sebab pada saat itu saya tidak bisa mengikuti program yang lebih panjang. Selain itu, karena Singapura sangat dekat jaraknya dengan Indonesia, bersekolah di sini merupakan pilihan yang optimal karena saya dapat langsung melanjutkan pendidikan tinggi saya.”

Batas waktu pendaftaran mengikuti ketentuan pada masing-masing program magister. Seleksi didasarkan pada kemampuan dan kelayakan dalam kategori berikut yakni:  Keunggulan (Excellence), Keberagaman (Diversity), Ketangguhan (Resilience)dan Prestasi (Achievers).

Kids Zone
Zona di mana buah hati Anda dapat menikmati kisah-kisah seru dalam bentuk cerita dan komik, mengeksplorasi artikel pengetahuan yang menyenangkan, serta permainan yang menarik untuk mengasah pemikiran buah hati.
Masuk Kids Zone
Latest Update
Selengkapnya
img
Asyiknya Belanja Seru Sambil Edukasi si Kecil
img
Raih Pendidikan Tinggi Internasional dengan Biaya Terjangkau Melalui Australia Exchange Program
img
Seminar Ini Bikin Bisnis Laundry Makin Kinclong, Kapan Digelar?
img
Program Gemar Ikan, Dorong Konsumsi Ikan Nasional dan Tingkatkan Kesejahteraan Petambak Lokal