Ramah Lingkungan dengan Sepeda Listrik
Polusi udara yang tinggi, salah satunya disebabkan karena asap kendaraan yang berbahan bakar bensin. Untuk mengatasinya, kendaraan bertenaga listrik pun gencar digalakkan. Dimulai dari sepeda listrik, sepeda motor listrik hingga mobil listrik.
Sepeda listrik atau dikenal juga dengan e-bike atau powerbike, adalah sepeda yang mempunyai motor listrik sebagai alat bantu geraknya.
Perbedaan sepeda listrik dengan sepeda motor listrik adalah, sepeda listrik mempunyai pedal seperti sepeda pada umumnya, yang bisa juga digunakan untuk menggerakkan sepeda listrik tersebut, sedangkan sepeda motor listrik hanya mengandalkan motor listrik sebagai penggeraknya.
Sepeda listrik menggunakan baterai isi ulang sebagai sumber tenaga motor listrik. Motor listrik membantu untuk mengurangi kelelahan dalam bersepeda, membuat sepeda ini digemari oleh banyak orang, termasuk orang dengan keterbatasan kemampuan fisik dan kaum manula.
Penggunaan sepeda listrik sendiri sudah banyak di negara lain. Seperti di Jerman misalnya, hingga tahun 2013, sepeda listrik sudah sangat populer dan menggantikan sepeda konvensional. Sementara di Tiongkok hingga 2010, sepeda listrik sudah banyak digunakan untuk mengganti moped (sepeda motor kecil).