Latest Update
SelengkapnyaResep Banana Smoothie, Sehat dan Nikmat
Efa Trapulina - Rabu, 24 Januari 2024
A
A
A
Pisang mudah sekali ditemukan dimana-mana. Buah berwarna kuning ini mengandung nutrisi seperti karbohidrat, vitamin A, vitamin B, vitamin C, serat, kalium, dan magnesium.
Manfaatnya bagi kesehatan tak perlu diragukan, yakni sebagai sumber energi, mengobati anemia, hingga menjaga kesehatan jantung. Kalau kamu bosan memakannya begitu saja, cobain, deh, membuat Banana Smoothie. Selain sehat, juga nikmat! Tunggu apalagi? Coba yuk resep banana smoothie berikut ini.
Bahan:
- 1 buah pisang ambon, iris
- 1 scoop es krim vanila
- 50 ml susu, plain
- 50 ml air gula
- 100 gr es batu
Cara Membuat:
- Blender pisang, es krim, susu, air gula, dan es batu hingga halus.Tuang ke dalam gelas
- 2. Banana Vanila Smoothies siap disajikan.